Penjualan mobil baru dan mobil bekas nantinya bakal meledak dan laris manis dipasaran, apalagi kononnya bulan ramadhan orang-orang sudah mulai berburu dan hunting memilih merek mobil yang sesuai kebutuhan disertai dengan kapasitas dananya. Sehingga menjelang hari raya Lebaran di tahun 2013 ini, sudah bisa dipakai untuk mudik ke kampung halaman.
Disisi lain pengusaha rental mobil juga turut mempersiapkan armadanya dan menambahnya, demi mempersiapkan Hari Raya nanti. Mereka optimis akan terjadi peningkatan 20% dari tahun lalu. Bersamaan itu penjualan mobil bekas terangkat akan adanya momen ini.
Mobil apa sih yang menjadi primadona yang saat ini sedang di cari-cari, tak lain dan tak bukan lagi Mobil berjenis MPV. Berdasarkan pengamat otomotif, tingginya permintaan pasar kendaraan untuk jenis low MPV ini dikarenakan karena faktor kebutuhan dari masyarakat yang menginginkan sebuah mobil yang Aman Mewah Irit dan Nyaman. Hal ini juga tidak mempengaruhi adanya kenaikan harga bahan bakar minyak bersubsidi, kenyataan nya permintaan pasar tetap tinggi menjelang lebaran ini.
Padahal nilai tukar rupiah mengalami penurunan terhadap dolar Amerika Serikat, sampai diangka Rp10.000 per dolarnya, keadaan ini masih terus berjalan seiring penjualan kendaraan bekas dan mobil baru.